Ketahui 3 Ciri Ciri Kunyit Putih yang Bermanfaat Untuk Kesehatan

Anda sudah terbiasa melihat kunyit yang identik dengan rempah berwarna kuning dengan aroma khas. Nah, kali ini artikel akan memperlihatkan kepada anda ciri ciri kunyit putih. Pernahkah anda melihatnya?

Kunyit putih memang belum begitu dikenal layaknya kunyit pada umumnya. Namun, khasiatnya untuk kesehatan tidak kalah luar biasa. Untuk dapat membedakannya dengan rempah lain, anda perlu mengetahui ciri khas dari kunyit satu ini.

Ciri Ciri Kunyit Putih yang Membedakannya dengan Rempah Lainnya

Kunyit putih memang tidak begitu familiar di kalangan masyarakat. Ciri ciri kunyit putih perlu anda perhatikan agar tidak tertukar dengan rempah lainnya. Agar anda dapat membedakannya maka anda perlu melihat ciri utama dari kunyit putih seperti berikut.

  1. Ciri Fisik

Jika anda melihatnya dari ciri fisiknya, secara seklias kunyit putih lebih mirip dengan jahe. Kulitnya memiliki bintik umbi dan warnanya lebih condong ke krem atau coklat muda. Anda harus teliti karena ciri fisiknya sangat mirip dengan jahe.

Tumbuhan ini biasanya tumbuh dengan tinggi sekitar 2cm dan memiliki batang semu. Pelepah daun dari tanaman kunyit putih berwarna hijau. Kemudian daunnya memiliki bentuk yang meruncing rata dengan pertulangan menyirip dan tangkai panjang.

  1. Aroma

Kunyit putih memiliki aroma seperti mangga kweni. Aromanya segar. Anda tidak akan sulit membedakannya dengan aroma jahe ketika anda sudah mengetahui dengan baik sebelumnya aroma dari kunyit putih.

  1. Bunga

Tanaman ini memliki bunga dengan mahkota berwarna putih kuning. Garis tepi bunga kunyit putih ini berwarna merah dan berbulir. Bunga tanaman kunyit putih termasuk dalam jenis majemuk dan keluar dari rimpang panjang.

Ciri ciri kunyit putih dapat anda lihat dengan mudah. Ketika anda baru pertama kali melihat kunyit, tidak akan sulit juga bagi anda untuk membedakannya. Jenis kunyit ini sering ditemukan tumbuh dengan liar, sehingga ketika anda mencarinya anda perlu lebih teliti.