Cara Mengganti Background Foto Secara Otomatis Mudah Dan Cepat

Saat ini banyak sekali cara mengganti background foto yang bisa Anda pilih. Ada yang dilakukan secara offline maupun online. Bahkan ada juga beberapa cara ganti background foto tanpa harus menggunakan aplikasi edit foto.

Memang semakin majunya dunia teknologi seolah membuat hidup terasa lebih mudah. Apa yang dulunya cukup sulit dilakukan, kini bisa dengan mudah dilakukan oleh siapa saja. Salah satu contoh paling dekatnya adalah edit foto.

Dulu untuk melakukan editing foto Anda minimal harus pergi ke studio foto. Tapi untuk saat ini hanya dengan smartphone, semua proses editing foto bisa dilakukan dengan cepat dan mudah. Termasuk cara mengganti background foto.

Mengganti Background Foto Tanpa Aplikasi

Beberapa tahun lalu, mengganti background foto umumnya dilakukan dengan menggunakan aplikasi jenis tertentu, misalnya Adobe Photoshop. Tapi kini edit background foto bisa dilakukan tanpa menggunakan aplikasi-aplikasi edit foto.

Namun sayangnya tidak semua orang memiliki PC atau Laptop. Yang patut disayangkan adalah aplikasi seperti ini tidak bisa digunakan pada smartphone. Tapi bisa dipastikan untuk saat ini rata-rata sudah memiliki smartphone.

Berita baiknya adalah kini ganti background foto bisa dengan menggunakan smartphone. Bahkan ada juga cara mengganti background foto tanpa memerlukan bantuan aplikasi edit foto.

Sebab kini sudah banyak website yang bisa digunakan untuk mengganti background foto secara online. Namun sayangnya background foto yang bisa diganti terbatas. Artinya Anda tidak bisa mengganti sesuai dengan keinginan

pixabay.com

Apliksi Untuk Mengganti Background Foto

Memang kini cukup banyak website yang menyediakan cara mengganti background foto secara online. Tapi sayangnya secara hasil dan fitur yang disediakan tidak selengkap yang ada pada aplikasi-aplikasi edit foto.

Namun tenang saja, meskipun Anda tidak memiliki PC ataupun Laptop, melakukan edit foto masih bisa dilakukan dengan menggunakan aplikasi jenis tertentu. Misalnya saja beberapa aplikasi edit foto di bawah ini yang bisa dioperasikan hanya dengan HP Android saja.

  1. Cut Out

Untuk mengganti background foto, Cut Out bisa menjadi solusinya. Sebuah aplikasi yang cukup simpel sehingga mudah dioperasikan. Selain itu, Cut Out memiliki mode otomatis maupun manual untuk edit background foto.

Yang patut disayangkan untuk aplikasi ini adalah kurangnya fitur yang disediakan. Tapi jika hanya untuk edit background foto, bisa dibilang jika Cut Out sudah lebih dari kata cukup.

  1. Auto Photo Cut Paste

Selain mudah dalam hal pengoperasiannya, Auto Photo Cut Paste juga dikenal menyediakan fitur yang cukup lengkap. Selain itu di dalam aplikasi juga sudah tesedia cukup banyak template yang siap pakai.

Oleh sebab itu Anda tinggal pilih foto yang ingin diganti backgroundnya lalu cari template yang ingin dipasangkan pada foto tadi. Kemudian supaya foto yang sudah diedit terasa lebih nyata, Anda bisa memanfaatkan pengaturan shading dan shadow.

pixabay.com
  1. Touch Retouch

Jika memilih aplikasi ini sebagai cara mengganti background foto, Anda cukup mendrag dan drop foto maka backgorun foto sudah bisa diganti. Selain itu pada aplikasi ini juga menyediakan berbagai fitur untuk membuat hasil editan semakin kece. Misalnya seperti fitur eraser untuk menghapus gambar yang tidak diperlukan.

  1. AThumb Cut (ImageMix)

Salah satu kelebihan dari aplikasi ini adalah adanya fitur cropping yang secara kualitas dikatakan hampir sama seperti editan dari Photoshop. Fitur yang dimaksud bernama Magnetic Lasso.

Fungsi dari Magnetic Lasso ini adalah bisa menyeleksi bagian tertentu yang ingin dihapus lalu menggantinya sesuai dengan background yang diinginkan. Selain itu masih banyak terdapat fitur lain yang bisa semakin memaksimalkan hasil edit foto yang bisa dipilih.

  1. PhotoLayer

Selain bisa digunakan untuk memotong objek dari background, PhotoLayer juga bisa digunakan untuk mengedit baik objek maupun background secara terpisah. Artinya dengan aplikasi ini Anda bisa memilih apakah ingin mengedit backgroundnya saja atau objeknya saja.

Sekarang Anda sudah tahu bagaimana cara mengganti background foto dengan mudah dan cepat. Artinya kembali ke diri Anda ingin memilih cara yang seperti apa. Namun perlu diakui juga bahwa semua cara memiliki keunggulan dan kekurangannya masing-masing.

Caranya sudah diketahui, maka kini tinggal mencari background yang akan digunakan untuk mengganti background foto. Bagi Anda yang belum memiliki background foto terbaik, siapa tahu blue aesthetic background ini ada yang cocok. Dan semoga ulasan singkat cara mengganti background foto ini bisa sedikit membantu.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top