Informasi Terbaru Mengenai Harga Tiket Masuk M Bloc Space Jakarta Selatan

M Bloc Space merupakan tempat nongkrong yang berada di Jakarta Selatan untuk berbagai kalangan usia. Sebelum dijadikan tempat untuk nongkrong dulunya ruang publik itu merupakan perumahan dari Peruri yang sudah tidak terpakai. Dikarenakan kawasan itu memiliki banyak sekali daya tarik membuatnya tidak pernah sepi pengunjung terutama di sore hari. Lantas berapa biaya masuk ke M Bloc Space itu?.

Apa Saja Daya Tarik Dari M Bloc Space Itu?

Ruang terbuka yang telah diresmikan sejak tanggal 26 September 2019 itu menjadi tujuan untuk tempat menghabiskan malam minggu bersama dengan teman atau keluarga. Adapun tiga daya tarik dari M Bloc Space seperti berikut ini.

  1. Terdapat Berbagai Macam Restoran Dan Cafe

Daya tarik pertama dari M Bloc Space yaitu terdapat berbagai macam restoran dan Cafe. Diketahui restoran itu menyediakan berbagai macam makanan yang enak mulai dari masakan Jepang, masakan tradisional Indonesia hingga western food. Untuk harga makanannya juga dibanderol dengan sangat terjangkau sehingga aman bagi isi kantong.

  1. Memiliki Area Terbuka Hijau

Ketika Anda menginjakkan kaki di M Bloc Space nantinya akan menemukan area terbuka hijau yang sangat luas. Biasanya area itu dijadikan tempat untuk berkumpul bersama teman maupun keluarga. Bukan hanya itu saja tidak sedikit juga para pengunjung yang melakukan aktivitas berupa olahraga di area terbuka hijau tersebut. Untuk udaranya sendiri juga sangatlah sejuk karena di sana terdapat banyak sekali jenis tanaman cantik.

  1. Menyediakan Toko Kelontong Dengan Konsep Kekinian

Toko kelontong dengan konsep kekinian yang terdapat di M Bloc Space itu juga menjadikannya daya tarik tersendiri. Toko itu hadir sebagai tanda pembangunan tahap 2 dari kawasan tersebut telah selesai. Di sana nantinya para pengunjung bisa menemukan berbagai macam jenis kebutuhan pokok.

Informasi Mengenai Harga Tiket Masuk Ke M Bloc Space

Dikarenakan M Bloc Space merupakan ruang terbuka publik maka para pengunjung tidak dikenakan tiket masuk alias gratis. Namun jika di kawasan itu sedang diselenggarakan konser musik maupun acara lainnya, Anda harus mengeluarkan uang untuk membeli tiket masuknya. Dalam hal ini untuk mengetahui berapa harga tiket masuk ketika ada konser musik bisa mengunjungi website https://suwatu.com/.

Tiga Rekomendasi Tempat Makan Yang Dekat Dengan M Bloc Space

Setelah lelah mengelilingi kawasan M Bloc Space Anda bisa mengunjungi beberapa tempat makan yang lokasinya tidak jauh dari ruang terbuka tersebut. Langsung saja berikut tiga rekomendasi tempat makan yang dekat dengan M Bloc Space.

  1. Kedai Tjikin

Rekomendasi pertama tempat makan yang lokasinya tidak jauh dari M Bloc Space yaitu kedai Tjikin. Kedai Tjikin ini menyediakan berbagai macam menu masakan khas Indonesia. Adapun beberapa menu yang disediakan oleh kedai Tjikin seperti berikut ini.

  • Nasi teri jambal.
  • Nasi bebek goreng.
  • Soto ayam.
  • Rendang bakar arang.
  • Rawon setan,
  1. Kebun Ide

Bagi pecinta gelato bisa mengunjungi kebun ide ini. Cafe itu menyediakan berbagai macam menu gelato yang bisa dipilih sesuai dengan keinginan. Untuk rasa gelatonyaย  terbilang sangatlah unik dan berbeda dengan lainnya. Di mana rasa gelato yang menjadi favorit banyak pengunjung yaitu rosemary yogurt dan pakcoy.

  1. Titik Temu

Diantara sekian banyak tempat makan yang ada di M Bloc Space, Titik Temulah yang menjadi favorit para pengunjung. Hal itu dikarenakan kafe tersebut menyediakan berbagai macam minuman yang enak seperti teh, jus buah hingga kopi. Selain itu di sana para pengunjung juga bisa mencoba berbagai macam jenis kue yang disediakan oleh Cafe tersebut.

Demikianlah ulasan singkat mengenai harga tiket masuk dari M Bloc Space di Jakarta Selatan.

Scroll to Top