Fakta Paling Ikonik Terkait Pasar Jatinegara

Pasar Jatinegara (dulu dikenal Pasar Mester) adalah pasar yang berada di kawasan Jatinegara, Jakarta Timur. Pasar ikonik dan penuh sejarah ini berada di dekat Pusat Grosit Jatinegara, Stasiun Jatinegara dan SMPN 14 Jakarta. Ingin tahu lebih jauh tentang Pasar Jatinegara? Yuk langsung saja disimak di bawah ini ulasannya.

Fakta Ikonik dan Menarik Pasar Jatinegara

Pasar Jatinegara telah menjadi pusat ekonomi warga Jatinegara selama bertahun-tahun. Di sekitarnya banyak bangunan yang dulunya dibangun oleh pemerintahan kolonial Belanda.

Pada kerusuhan 1998, pasar ini juga menjadi tujuan penjarahan yang mengakibatkan kerusakan yang parah. Pada tahun 2007, Pasar Jatinegara juga sempat mengalami kebakaran di area depan.

Meskipun tidak sebesar Pasar Tanah Abang, namun PKL yang berjualan di sekitarnya tidak kalah banyak. Bahkan mereka menyalahgunakan hak pejalan kaki karena trotoar juga dijadikan lapak berjualan.

Selain beberapa bangunan khas Belanda, Pasar Jatinegara ini juga sarat akan bukti sejarah lain. Misalnya saja rumah khas Tionghoa lama, Gereja Koinona, Kantor Pos Jatinegara, Gedung Eks Kodim 0505 dan masih banyak yang lainnya.

Demikianlah ulasan tentang beberapa fakta ikonik tentang Pasar Jatinegara. Semoga tulisan ini bisa memberikan manfaat dan menambah cakrawala wawasan kita menjadi luas.